
Istilah Jenis Teknik Bertarung Ayam Aduan disetiap daerah dapat berbeda beda. Beberapateknik bertarung dapat di ajarkan oleh pemilik ayam. Namun, perlu diingat, seekor ayam tidak mungkin memiliki seluruh teknik bertarung. Seekor ayam aduan secara alami pasti memiliki salah satu teknik yang dominan sejak lahir.
Macam macam teknik bertarung ayam aduan
- Kontrol
Teknik ini merupakan teknik bertarung yang paling “polos” ayam cendrung tidak mau mencari alternatif cara untuk memukul lawan. Ayam ini hanya berusaha supaya posisi kepala tegak dan berada di atas kepala lawan. Setelah ada kesempatan, ayam ini mematuk dan melepaskn pukulan. Keunggulan teknik ini lebih hemat energi sehingga nafasnya mampu bertahan lebih lama.
- Solah
Teknik solah merupakan Jenis Teknik Bertarung yang paling liar dan menguras energi. Ayam solah biasanya akan terus bergerak dengan berbagai variasi. Saat akan terlihat akan melakukan teknik tertentu, tiba tiba ayam ini merubah gerakan dari kiri ke kanan dan sebaliknya, lalu disusul dengan percobaan pukulan lain. Ayam solah biasanya memukau penonton, tetapi teknik ini menguras energi sehingga ketahanan fisik cepat menurun.
- Mranggal
Teknik mranggal dilakukan dengan cara memukul dengan tanpa mematuk lawan. Kelebihan teknik ini pukulan bisa dilepaskan secara langsung sehingga ayam tidak memerlukan pegangan seperti teknik lain. Jika dikombinasikan dengan serangan mengigit dan menendang, teknik ini menjadi sangat efektif.
- Mular
Mular merupakan jurus atau gerakan tarung dengan lari dan jaga jarak. Ayam dengan teknik mular akan menjauh dari lawannya ketika terdesak atau sulit memukul. Ketika lawannya mengejar dibelakang, secara tiba tiba ayam ini bisa berbalik dan melepaskan pukulan ketika lawannya belum siap. Ayam mular umumnya memiliki gerakan kaki yang baik serta napas yang tahan lama.
- Ngalung
Teknik ngalung dilakukan dengan cara merengkuh leher lawan lalu menguncinya. Akibatnya, lawan akan sulit untuk memukul balik dan tidak mampu menghindar. Ayam ngalung umumnya memiliki urat leher yang bagus dan struktur tulang leher yang rapat. Ayam ngalung dapat membuat frustasi lawannya sekalipun tanpa melancarkan pukulan.
- Ngandul
Teknik ngandul hampir mirip dengan teknik ngalung, tetapi gerakan leher seperti ‘menumpang ‘. Berbeda dengan teknik ngalung yang lebih terlihat merengkuh, teknik ini menyebabkan lawan menangung beban dari bobot ayam
- Nyayap
Teknik nyayap dilakukan dengan cara memasukkan kepala ke dalam sayap lawan. Setelah ada kesempatan, tiba tiba keluar dari ketiak dan melepaskan pukulan ke arah kepala. Teknik nyayap dapat mengakibatkan bagian bahu dan sayap lawan menjadi sakit karena dipaksa untuk merenggang dari badan.
- Dongkrak
Teknik dongkrak adalah Jenis Teknik Bertarung dilakukan dengan cara menyelusup di antara kaki lawan, lalu mengambil napas dan mengambil posisi. Selanjutnya, menunggu sat yang tepat untuk mengangkat atau mengdongkrak badan lawan sekuat tenaga dengan melewatinya. Saat lawan menjaga keseimbangan tubuh,ayamdongkrak dapat memukul dari arah belakang.
- Dobrak
Teknik dobrak sebenarnya jarang ditemukan. Teknisnya, ayam masuk di antara dua kaki lawan, lalu mematuk paha dan memukul badan di bagian bawah. Serangan ini sulit di antisipasi. Lawan akan sulit membalas serangan karena posisi musuh selalu dibawah.
- Maroodey
Teknik maroodey ini sangat sulit dijumpai pada petarungan ayam aduan. Teknik ini dilakuakan dengan mematuk jalu, jari jari lawan lalu melontarkan pukulan yang tepat ke arah tembolok lawan. Sehingga lawan akan kaget dengan pukulan yang tidak terduga ini. Teknik ini sangat sulit di antisipasi.